Minggu, 16 Maret 2014

Takengon

Kali ini bukan posting tentang makanan..
Ini cerita dari sebuah kota kecil dibagian tengah provinsi Nangroe Aceh Darussalam. Takengon.
Disinilah untuk sementara kaki-kaki ini berpijak :)...dingiiin sekali disini. Ini kali kedua saya datang kekota ini, kali pertama tahun 2006 masih sendiri saja sebagai backpacker, hehehe...nah kalau kali ini boyongan ikut suami, berempat :)
Kota ini terletak disisi danau (mirip danau toba hanya lebih kecil) laut tawar namanya. Berada diketinggian 1200 mdpl. Kalau pernah dengar kopi gayo, dari sinilah asalnya. konon katanya tersohor sampai kemanca negara. 

foto: Wikipedia
Sabtu ini mumpung cuaca sangat cerah, walaupun tetap dingin, kami menyempatkan jalan-jalan mengelilingi danau laut tawar. indah..lumayanlah buat cuci mata...karena danaunya gak begitu luas jadi cuma butuh waktu sekitar 1-2 jam buat mengelilinginya.


Berhenti sebentar mencari spot yang enak buat narsis :p


Tidak ada komentar:

Posting Komentar